Minggu, 08 April 2018

Optimasi website menggunakan On Page SEO


Setelah mengetahui apa itu SEO dan bagaimana mesin pencari menampilkan website di mesin pencari, berikut akan dibahas lebih lanjut hal yang masih berkaitan tentang SEO,  bagaimana meningkatkan trafik website anda dengan mempelajari lebih jauh tentang SEO.

Untuk mempelajari SEO anda harus mengetahui beberapa komponen utama dalam SEO. Komponen – komponen inilah yang akan menentukan baik atau tidaknya website anda dari sudut pandang SEO, yang pada akhirnya menentukan urutan ranking di hasil mesin pencari.

Secara Garis besar ada dua teknik SEO yang bisa di pelajari, yaitu :

1.      SEO On Page, merupakan optimasi SEO yang dilakukan dari dalam website itu sendiri
2.      SEO Off Page, Merupakan optimasi SEO yang dilakukan di luar website

Konsep on page SEO adalah hal utama yang seharusnya anda lakukan, jika tidak maka strategi SEO yang lain menjadi percuma untuk dilakukan.
Teknik optimasi yang dilakuakan pada SEO on page adalah melalui ruang lingkup yang ada pada website itu sendiri.
Ada banyak faktor SEO on Page, yang akan menentukan kualitas website.
Berikut  adalah hal yang bisa dilakukan untuk optimasi SEO dengan menggunakan teknik On-Page SEO.

Template (tampilan Website)

Anda harus menggunakan template website yang SEO friendly. Sekarang banyak template premium yang SEO friendly. Namun jika ingin membangun website yang SEO friendly pastikan mengetahui elemen elemen yang berdampak menjadikan website kita SEO friendly.
Tampilan yang ringan simple, tidak berlebihan  dan tentunya  tidak menggunakan pengkodean yang berat, adalah hal yang terbaik.
Template juga sebaiknya disesuaikan dengan niche website, sehingga pengunjung dan mesin pencari dengan baik mengenali topic yang dibahas dalam website.

URL / Alamat website

Sebelum membuat sebuah website penting untuk menganalisa terlebih dahulu website yang akan dibangun. Tujuan website, URL domain yang ditetapkan. Pemilihan URL domain diperlukan untuk meningkatkan trafik website.Karna dasar utama agar website meningkat kinerjanya dimulai dari pemilihan URL domain. Bila berhubungan dengan peningkatan keyword, perlu memilih URL yang sesuai dengan kata kunci yang dipilih

Deskripsi Website

Deskripsi pada website, keterangan tentang website yan ditulis berbentuk informasi pada pengunjung hal hal yang berkaitan dengan website, sehingga pengunjung bisa mengetahui isi  yang ada pada website tersebut.
Anda bisa menempatkan keyword, pada deskripsi website anda.

Konten

Sebagai komponen utama dari halaman website, konten memegang peranan terbesar dari optimasi seo on-page. Tanpa mempunyai kualitas konten yang baik, akan mustahil untuk mendapatkan peringkat yang baik juga di mesin pencari.
Sebaiknya konten memiliki manfaat yang maksimal bagi pengunjung, sehingga bisa disimak dalam waktu yang panjang oleh pengunjungnya. Sedapat mungkin isi konten lebih menonjol dari konten lain yang sejenis, sehingga  dapat membangkitkan rasa kagum, terhibur atau bahkan dapat menyelesaikan permasalahan pengunjung.
Mesin pencari google secara terang – terangan menyatakan bahwa mereka menentang konten yang tidak berbobot, tidak memberi nilai tambah bagi pengunjung, tidak original sehigga para pengunjung menjadi kecewa membaca konten dengan kualitasnya yang rendah.

Judul Artikel

Judul artikel menjadi tempat terbaik untuk menempatkan kata kunci untuk mendapatkan posisi terbaik pada mesin pencari.
Pengunjung akan melihat judul  terlebih dahulu, baru kemudian melihat isi kontennya.  Tag judul sering digunakan oleh search engine google untuk ditampilkan pada halaman hasil pencarian.

Heading tag (H1 – H3)

Search engine akan membaca halaman website secara keseluruhan, dimulai dari kiri atas sampai kanan bawah. Maka perlu untuk menempatkan tag H1 pada kalimat pertama konten pertama website. H1 umumnya ditempatkan pada tag judul artikel, selain H1 penting juga menempatkan H2 dan H3 pada konten yang berada pada halaman tersebut, yang bisa digunakan untuk   sub judul.

Gambar

Penggunaan gambar akan membuat konten anda terlihat lebih menarik,  karna pengunjung lebih mengerti tentang informai yang dilengkapi dengan gambar.
Selain itu gambar bisa dijadikan sebagai tempat untuk meletakkan kata kunci.dengan memberikan keterangan pada gambar dan alt text dari gambar.

Kecepatan membuka website

Kecepatan dalam membuka website merupakan hal penting. Bisa dibayangkan bagaimana kalau seandainya website kita membutuhkan waktu yang sangat lama untuk membukanya, seorang pengunjung akan lansung menokan tombol back sebelum website itu terbuka.Jadi percuma saja ketika kita mempunyai konten yang bagus, tapi waktu akses yang dibutuhkan begitu  lama.

Link / Tautan Tulisan

Yang dimaksudnya link atau tautan disini adalah, link yang berada dalam suatu artikel yang di arahkan ke artikel lain dalam website yang masih sama.
Hal ini dianggap penting oleh mesin pencari dan juga pengunjung. Dengan adanya tautan tulisan akan bermanfaat bagi pengunjung untuk mendapatkan informasi yang berkaitan dengan lengkap. Sehingga pengunjung menjadi puas. Untuk mesin pencari kepuasan pengunjung  menjadi kunci yang utama.
Disamping itu dengan link akan membantu search engine, menjelajahi seluruh halaman artikel dan membaca seluruh struktur blog kita. Struktur rapi akan membantu artikel kita terindeks dengan baik di search engine

Format  huruf Bold, italic, underline

Dengan penggunaan text bold, italic dan underline akan membantu mempercepat artikel terindeks oleh Seach engine, membantu meningkatkan kualitas SEO on page.
Demikian juga halnya penggunaan tulisan bold, italic dan underline ini  juga akan membantu pengunjung untuk tertarik membuat artikel yang kita buat.

Meta Tag

Elemen ini terdiri dari Meta Description, Meta Keyword dan Meta Content, membantu website kita untuk terindex oleh mesin pencari. 
Meta tag akan memberikan informasi mengenai website kita  pada  mesin pencari.  Meta tag ini tidak ditampilkan secara keseluruhan pada halaman muka website, namun akan bekerja pada mesin pencari.


Tidak ada komentar:
Write komentar